CCTV Tasikmalaya

Alamat

Jl.Cirahong Perumahan Kemilau Griya Manonjaya A32 Manonjaya Tasikmalaya
Jawa Barat - Indonesia.
Telp. 087875145940
Hp
087875145940

WhatsApp. 087875145940
Layanan 24 Jam WhatsApp: 087875145940

Cara Online DVR XMEYE Ke Android



Berikut adalah Cara Setting Online DVR XMEYE ke Android.
1. Setting DVR.
Klik kanan pada Mouse lalu akan muncul menu login pada layar, jika password DVR masuk default maka langsung saja klik ok tanpa harus mengisi apapun pada kolom username dan password.

Atau masukkan username dan password jika sudah dirubah dari username dan password default.

Setelah login, lalu masuk ke menu Startup Wizard dengan cara Klik pada menu ini, maka kita akan masuk ke menu seperti gambar di bawah ini.

Lalu setelah tampil menu seperti gambar diatas, Klik Next, lalu kita akan di bawa ke menu berikut, lihat gambar di bawah.

Pada menu tampilan ini kita dapat langsung melakukan pengecekan apakah DVR sudah terhubung secara otomatis dengan internet atau belum.

Caranya adalah dengan langsung di Klik Retry, maka system' DVR akan melakukan pengecekan dengan tampilan pada monitor seperti gambar di bawah ini.

Gambar ini menandakan bahwa DVR sudah terkoneksi dengan baik ke Internet.
Tetapi jika menu ini tidak sama atau hasil testnya belum ok semua, maka lakukan pengecekan apakah kabel LAN sudah terhubung dengan DVR dan Router.

Cara memeriksanya lihat pada bagian belakan DVR (port LAN) dan pada Router (Port LAN).

Setelah semua sesuai seperti gambar diatas lalu Klik Next, kita akan di bawa pada menu seperti gambar di bawah ini.

Menu ini adalah barcode Serial number DVR yang akan di hubungkan dengan Android menggunakan Aplikasi Xmeye.

Setelah menu ini terbuka lalu kita biarkan saja dan jangan sampai tertutup menu ini, karena kita akan melakukan scan pada aplikasi Android XMEYE untuk memasukan serial number dari DVR.

2. Setting Android dengan Aplikasi Xmeye.
Lakukan instal aplikasi XMEYE dari Apps Store Google.

Lalu Install di Android. Setelah install sempurna lalu buka Aplikasi XMeye yang telah terinstall tadi.

Lalu lakukan sign up pada aplikasi, ikuti semua perintah dan isi semua yang harus diisi dan di lengkapi dalam aplikasi tersebut.

Setelah semua prosedur berjalan lancar dan berhasil membuat username dan password untuk Login ke dalam aplikasi Android.

Lalu lakukan Login menggunakan Username dan Password untuk aplikasi yang telah di buat tadi.

Perhatikan gambar  dibawah ini untuk cara login di Aplikasi.

Isi username dan password yang telah di buat tadi, lalu klik Cloudlogin.

Maka kita akan di bawa pada menu Add device.
Menu adddevice seperti gambar di bawah ini.


Klik pada tanda (+) pada pojok kanan atas maka kita akan di bawa pada menu Input device seperti pada gambar di bawah ini.


Isi kolom Device name dengan nama misal "cctv rumah" atau nama apa saja, lalu isi serial number dengan Klik pada kotak scan yang dilingkari pada gambar diatas, setelah itu lakukan scan pada monitor yang kita tinggalkan tadi pada tampilan barkode.

Lakukan scan pada barcode Serial number jika android yang dipakai untuk online dan lakukan scan pada barkode iphoneApp jika online menggunakan iPhone.

Jika scan berhasil maka aplikasi akan membawa kita pada tampilan seperti gambar di bawah ini.


Setelah masuk serial number hasil scan barcode pada layar monitor, maka serial number akan terlihat masuk pada aplikasi lalu langkah selanjutnya adalah Klik Ok.

Setelah Klik ok dan device tersimpan maka selesai sudah prosedur koneksi DVR dengan Aplikasi pada android atau iPhone.

Lanjut kita dapat langsung ke menu berikutnya yaitu star preview pada aplikasi.

Jika semua gambar berhasil tampil sesuai jumlah channel pada DVR tandanya kita telah berhasil melakukan koneksi DVR dengan Android dan tampilan CCTV dapat dilihat dari lokasi mana saja tanpa batas.

Selamat mencoba.
Salam sukses selalu.







Cara Online DVR XMEYE Ke Android Cara Online DVR XMEYE Ke Android Reviewed by Dwi Kurniawan on February 18, 2021 Rating: 5
Powered by Blogger.